Apakah anda membutuhkan informasi lowongan kerja? Informasi penting ini dijamin pasti sangat dibutuhkan oleh perusahaan dan pelamar pekerjaan.
Seiring perkembangan jaman, sistem perekrutan dan lowongan kerja saat ini menggunakan sistem online pihak ketiga. Jadi perusahaan tinggal mempublikasikan lowongan kerja yang dibutuhkan pada situs pihak ketiga, sedangkan pencari kerja tinggal mengisi informasi data diri, kemudian tinggal pilih melamar kerja ke perusahaan yang diinginkan. Cukup dengan beberapa klik bisa kirim ke banyak perusahaan.
Situs pihak ketiga ini adalah situs web berbasis job portal, yaitu situs yang menghubungkan antara perusahaan dan pencari kerja. Apakah anda membutuhkan informasi lowongan kerja? Informasi penting ini dijamin pasti sangat dibutuhkan oleh perusahaan dan pelamar pekerjaan, berikut lebih detail penjelasannya:
Jobstreet.co.id
Jobstreet.co.id adalah sebuah platform website dan app job portal yang menghubungkan antara perusahaan dan pelamar kerja. Untuk mempublikasikan iklan lowongan pekerjaan ada 4 jenis paket, yaitu Lite (Gratis), Branded, Premium, dan Premium Plus, sedangkan untuk pencari kerja/pelamar kerja tidak dipungut biaya atau gratis.
Jobs.id
Jobs.id adalah sebuah portal kerja online yang menyediakan info lowongan kerja dan opsi karier. Untuk mempublikasikan iklan lowongan pekerjaan ada 4 jenis paket, yaitu Basic, Silver, Platinum, dan Diamond, sedangkan untuk pencari kerja/pelamar kerja tidak dipungut biaya atau gratis.
Loker.id
Loker.id adalah layanan berbasis software (Software as a service) hadir sejak 2007 fokus dibidang rekrutmen untuk mempermudah cari pekerjaan dan perekrutan karyawan. Untuk mempublikasikan iklan lowongan pekerjaan ada 5 jenis paket, yaitu Trial, Standard, Basic, Medium, dan Profesional, sedangkan untuk pencari kerja/pelamar kerja tidak dipungut biaya atau gratis.
Glints.com
Glints.com adalah platform talenta terbesar di Asia Tenggara dan Taiwan untuk pengembangan karier dan rekrutmen. Selain menyediakan informasi lowongan kerja, situs ini juga memiliki forum komunitas, kelas pelatihan, dan live room untuk interview secara langsung.
TopKarir.com
TopKarir.com adalah portal karir yang ditujukan bagi anak muda Indonesia dengan menawarkan beragam pilihan pengembangan karir. Selain menyediakan informasi lowongan kerja, situs ini juga memberikan informasi program beasiswa, magang, kewirausahaan dan pelatihan.
Karir.com
Karir.com adalah situs website portal lowongan kerja, perusahaan dapat mempublikasikan lowongan kerja dan pencari kerja bisa langsung melamar kerja secara online. Perusahaan sebagai pencari kerja akan mendapatkan kemudahan dalam memilih kandikat calon karyawan yang memenuhi kualifikasi.
LokerBandung.id
LokerBandung.id adalah platform lokal yang akan membantu masyarakat di sekitar Bandung Raya maupun Jawa Barat untuk mencari lowongan kerja yang sesuai dengan minat dan bakatnya dengan mudah. Untuk melamar kerja melalui situs ini ada 3 pilihan, yaitu formulir, email, dan whatsapp.
Untuk perusahaan, LokerBandung.id memiliki paket biaya untuk pasang lowongan kerja, yaitu Bronze Rp 37.000 (1x publikasi), Silver Rp 75.000 (3x publikasi), dan Gold Rp 150.000 (5x publikasi). Iklan lowongan kerja akan dipublikasikan di jaringan LokerBandung.id
KarirPad.com
KarirPad.com adalah sebuah job portal yang menyediakan recruitment system dengan cara menghubungkan antara pencari pekerja (perusahaan) dan pencari pekerjaan. Pada situs ini, para pelamar kerja tinggal mengisi form secara online yang sudah disediakan dan perusahaan akan mendapatkan data diri pelamar kerja dengan mudah, sehingga pelamar kerja bisa dengan mudah untuk melakukan pemanggilan untuk proses perekrutan.